Id:Fasilitas Kesehatan

From OpenStreetMap Wiki
Jump to navigation Jump to search
Awal Bros Hospital at Batam Island, Indonesia.JPG

Fasilitas Kesehatan

Ini merupakan objek-objek yang memberikan fasilitas dan pelayanan kesehatan. Objek-objek yang dipetakan dapat terdiri dari jenis fasilitas kesehatan seperti rumah sakit, puskesman dan sebagainya. Selain itu, fasilitas kesehatan juga dapat diberikan informasi seperti pengelola fasilitas tersebut. Untuk keterangan lebih lanjut tentang fasilitas pendidikan silahkan lihat di tabel di bawah ini:

No. Nama Objek Jenis Objek Deskripsi Key Value Simbol di OSM Foto
1. Puskesmas node area Fasilitas fungsional yang bersifat melayani masalah kesehatan masyarakat. Biasanya cakupan pelayanannya sampai tingkat kelurahan/desa amenity clinic
Doctors-14.svg
Puskesmas Sungai Mariam, Kutai Kartanegara.jpg
2. Posyandu node area Fasilitas kesehatan yang berfokus pada pelayanan kesehatan ibu dan anak. Biasanya tidak dibuka setiap hari dan hanya satu bulan sekali amenity clinic
Doctors-14.svg
Posyandu.png
3. Rumah Sakit node area Gedung tempat menyediakan dan memberikan pelayanan kesehatan yang meliputi berbagai masalah kesehatan amenity hospital
Hospital-14.svg
Awal Bros Hospital at Batam Island, Indonesia.JPG
4. Rumah Praktik Dokter/Bidan node area Bangunan/rumah yang menyediakan fasilitas praktik dokter umum untuk kegiatan pengobatan ataupun bidan untuk membantu kegiatan persalinan amenity doctors
Doctors-14.svg
Doctors stethoscope 2.jpg
5. Dokter Gigi node area Bangunan/rumah yang menyediakan fasilitas praktik dokter gigi amenity dentist
Dentist-14.svg
Military dentists in Guatemala.jpg
6. Apotek/Toko Obat node area Toko tempat meramu dan menjual obat berdasarkan resep dokter serta memperdagangkan barang medis amenity pharmacy
Pharmacy-14.svg
COLLECTIE TROPENMUSEUM Het Simpangplein met op een hoek een gebouw met de fotostudio van O. Kurkdjian en Co de Simpang Apotheek en Roemah Obat Soerabaia TMnr 10014826.jpg


Beberapa Atribut Informasi tambahan untuk Fasilitas Kesehatan

Jika anda mengambarkan suatu objek fasilitas kesehatan maka sebaiknya anda menambahkan juga beberapa informasi yang terkait bangunan yang ada di bawah ini:

No. Informasi Key Value Keterangan
1. Jenis Bangunan building User Defined maksudnya adalah value ditentukan oleh pengguna sesuai dengan informasi bangunan tersebut Informasi jenis bangunan terhadap objek yang kita petakan. Value dari key ini dapat kita sesuaikan dengan objek yang kita petakan. Sebagai contoh objek kita adalah sebuah rumah sakit maka kita dapat menambahkan tag building=hospital pada objek tersebut. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini
2. Jumlah Lantai building:levels User Defined maksudnya adalah value ditentukan oleh pengguna sesuai dengan informasi bangunan tersebut Informasi jumlah lantai pada objek bangunan yang kita petakan. Value dari key ini dapat kita sesuaikan dengan objek yang kita petakan. Sebagai contoh bangunan tersebut memiliki jumlah lantai sebanyak 3 maka kita dapat menambahkan tag building:levels=3 pada objek tersebut. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini
3. Struktur Bangunan building:structure
  • reinforced_masonry (ini untuk bangunan dengan tembok dengan penguat beton bertulang)
  • unreinforce_masonry (ini untuk bangunan tanpa tembok dengan penguat beton bertulang)
  • platered (ini untuk bangunan dengan struktur tembok berplester)
  • confined_masonry (ini untuk bangunan dengan struktur rangka beton bertulang)
  • brick (ini untuk bangunan yang hanya menggunakan batu bata tanpa struktur beton)
  • wood (bangunan yang hanya menggunakan struktur kayu)
Informasi mengenai struktur bangunan. Value dari key ini dapat kita sesuaikan dengan objek yang kita petakan. Sebagai contoh bangunan tersebut memiliki struktur beton bertulang maka kita dapat menambahkan tag building:structure=reinforced_masonry pada objek tersebut. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini
4. Alamat addr User Defined maksudnya adalah value ditentukan oleh pengguna sesuai dengan informasi bangunan tersebut Informasi alamat bangunan yang kita petakan. Sebagai contoh bangunan tersebut memiliki alamat di Jalan MH.Thamrin maka kita dapat menambahkan tag addr=Jalan M.H Thamrin pada objek tersebut. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini
5. Kapasitas capacity User Defined maksudnya adalah value ditentukan oleh pengguna sesuai dengan kapasitas objek tersebut Kapasitas yang dimaksud adalah berapa banyak orang yang dapat ditampung oleh objek ini. Jumlah kapasitas ini dapat diperoleh dengan survei lapangan dan bertanya kepada orang yang ada di objek tersebut ataupun menggunakan estimasi logis. Sebagai contoh suatu rumah sakit diperkirakan memiliki kapasitas sebesar 500 orang maka kita dapat menambahkan tag capacity=500 pada objek tersebut. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini
6. Nama Bangunan name User Defined maksudnya adalah value ditentukan oleh pengguna sesuai dengan informasi bangunan tersebut Informasi nama bangunan yang kita petakan. Sebagai contoh nama bangunan tersebut adalah Rumah Sakit Hermina maka kita dapat menambahkan tag name=Rumah Sakit Hermina pada objek tersebut. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini
7. Pengelola operator:type
  • government (fasilitas pendidikan yang dikelola oleh pemerintah)
  • private (fasilitas pendidikan yang dikelola oleh swasta)
  • community (fasilitas pendidikan yang dikelola oleh masyarakat/komunitas)
Pengelola ini adalah lembaga/kelompok yang menjalankan segala aktifitas untuk fasilitas pendidikan mulai dari sumber dana pendidikan hingga manajemen kegiatan belajar mengajar di fasiltas pendidikan tersebut. Sebagai contoh, suatu rumah sakit umum daerah sudah pasti dikelola oleh pemerintah. Oleh karena itu, kita dapat menambahkan tag operator:type=government pada sekolah tersebut. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini
8. Tipe Dinding building:walls
  • brick (bangunan dengan tipe dinding batu bata)
  • wood (bangunan dengan tipe dinding papan kayu)
  • bamboo (bangunan dengan tipe dinding bambu)
  • tin (bangunan dengan tipe dinding seng)
Informasi mengenai tipe dinding suatu bangunan. Value dari key ini dapat kita sesuaikan dengan objek yang kita petakan. Sebagai contoh bangunan tersebut memiliki tipe dinding batu bata maka kita dapat menambahkan tag building:walls=brick pada objek tersebut. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini
9. Tipe Atap building:roof
  • tile (bangunan dengan tipe atap genteng)
  • tin (bangunan dengan tipe atap seng)
  • asbestos (bangunan dengan tipe atap asbes)
  • concrete (bangunan dengan tipe atap beton)
Informasi mengenai tipe atap suatu bangunan. Value dari key ini dapat kita sesuaikan dengan objek yang kita petakan. Sebagai contoh bangunan tersebut memiliki tipe atap seng maka kita dapat menambahkan tag building:roof=tile pada objek tersebut. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik di sini
10. Akses ke Atap access:roof
  • yes (Jika bangunan tersebut memiliki akses untuk ke atap)
  • no (Jika bangunan tersebut tidak memiliki akses untuk ke atap)
Informasi akses ke atap dari suatu bangunan dapat dituliskan tag seperti berikut access:roof=yes jika bangunan tersebut ada akses ke atap. Untuk informasi lengkapnya silahkan klik [di sini]